Beberapa Fakta Unik Lambung Manusia
Lambung
Sistem pencernaan manusia terdiri dari beberapa organ yaitu mulut, kerongkongan, lambung, usus kecil, usus besar, rektum, dan anus. Lambung merupakan organ pencernaan yang menjadi salah satu organ terpenting di dalam tubuh manusia. Tanpa adanya lambung, makanan yang kita konsumsi setiap hari tidak akan bisa tercerna. Organ ini berbentuk kantong yang menyerupai huruf J dan letaknya berada di bagian atas perut manusia. Lambung berperan sebagai organ pencernaan makanan dengan memproduksi enzim atau asam lambung untuk memecah zat-zat makanan guna mempermudah penyerapan nutrisi dalam tubuh.
Lambung memiliki nama latin ‘ventrikulus’. Organ ini memproduksi getah lambung yang terdiri dari asam lambung (HCI), pepsin, lipase, renin, dan gastrin. Getah lambung dihasilkan oleh kelenjar-kelenjar pada dinding lambung bagian dalam. Asam lambung (HCl) berfungsi sebagai pembunuh kuman (disinfektan) yang mengubah pepsinogen menjadi pepsin. Selain itu, asam lambung juga merangsang usus, hati, dan pankreas untuk mencerna makanan.
Fakta Unik Lambung
Asam lambung yang dihasilkan oleh dinding-dinding lambung mempunyai derajat keasaman yang sangat tinggi dengan kadar pH kurang lebih 1-3. Dengan tingkat keasaman tersebut, asam lambung dapat dengan mudah membakar kulit manusia. Bahkan ada yang mengatakan bahwa derajat keasaman yang terdapat dalam asam lambung sangat memungkinkan untuk dapat membakar bahan-bahan yang terbuat dari besi dan baja. Wow.. sungguh menarik. Berikut beberapa fakta unik lain yang terdapat dalam lambung, diantaranya:
1. Asam Lambung dapat Membakar Kulit
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, asam lambung yang dihasilkan oleh dinding-dinding lambung mampu membakar kulit manusia. Namun, mengapa lambung dalam tubuh tetap dalam kondisi baik-baik saja?. Selain menghasilkan asam lambung, ternyata lambung juga mengeluarkan larutan alkali bikarbonat yang dapat mengurangi kadar asam untuk melindungi dirinya. Selain itu, lapisan lambung terus-menerus berganti dan sepenuhnya memperbarui dirinya sendiri setiap empat hari sekali, sehingga meskipun hampir separuh lambung kita terisi oleh asam klorida yang korosif, akan tetapi lambung kita tetap terlindungi dari kadar asam tersebut yang sangat kuat.
2. Lambung Orang Dewasa Mampu Menampung 4 liter Makanan
Apakah Anda tahu bahwa lambung orang dewasa dapat menampung hingga 4 liter makanan ketika penuh. Akan tetapi, ketika lambung Anda penuh bisa membuat Anda merasakan mual atau kembung. Dalam keadaan normalnya, lambung orang dewasa hanya menampung 1-1,5 liter makanan yang membuat proses pencernaan di dalam lambung berjalan dengan baik.
3. Lambung Bukan Pusat Pencernaan
Banyak orang yang percaya bahwa pusat pencernaan berada di lambung. Namun, sesungguhnya yang terjadi di lambung adalah makanan diubah menjadi molekul-molekul kecil agar mudah di serap oleh usus halus. Molekul tersebut yang nantinya penting dalam proses menyuplai zat-zat yang dibutuhkan ke aliran darah. Oleh sebab itu, lambung tidak menjadi pusat pencernaan dikarenakan di dalam lambung tidak banyak terjadi proses penyerapan sari makanan, akan tetapi lebih banyak proses penghancuran makanan.
4. Bentuk Lambung Berubah-ubah
Fakta Unik yang terakhir adalah bahwa ternyata bentuk lambung dapat berubah-ubah. Lambung mempunyai sifat yang elastis sehingga membuatnya mudah berubah ukuran. Berubahnya kapasitas lambung tergantung dari kebiasaan makan seseorang. Jika seseorang sering makan dalam porsi kecil, maka kapasitas lambung akan menjadi kecil. Namun sebaliknya, jika porsi makanan seseorang cukup banyak, maka kapasitas lambung akan menjadi besar. Hal inilah yang membuat perut seseorang menjadi terasa begah ketika makan melebihi porsi biasanya. Bentuk perut akan segera kembali normal setelah proses pencernaan berlangsung.
Meskipun lambung manusia mempunyai kekuatan yang luar biasa, alangkah baiknya Anda selalu menjaga asupan dan pola makan agar fungsi lambung tetap berjalan dengan baik. Selain itu, Anda juga harus selalu mengontrol makanan yang Anda makan. Jangan sampai makanan yang Anda makan menyebabkan gangguan pada pencernaan Anda terutama pada organ lambung.
Demikian beberapa informasi mengenai fakta unik yang terdapat di dalam organ lambung. Semoga informasi tersebut dapat menambah pengetahuan Anda semua. Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat….